Bagi siswa SMA, menghadapi masa penentuan jurusan memang membingungkan. Salah mengambil keputusan akan berpengaruh pada masa depan mereka. Justru pengenalan terhadap perguruan tinggi akan lebih membantu mereka dalam menentukan pilihan hendak kemanakah mereka akan menambatkan cita-citanya.
Hal serupa dialami oleh delapan orang remaja yang mengaku berstatus siswa SMAN 31 Jakarta. Mereka adalah Caturia, Fian, Bilal, Iwa, Respati, Vina, Yudhi dan Yuninta. Selasa pagi (23/3), mereka mengunjungi Institut Teknologi Telkom (IT Telkom). Mereka ingin mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai IT Telkom. Mengobati keingintahuan itu, mereka pun menemui Public Relation IT Telkom, Hetty Hidayati, S.Kom.,MT. Usai bertemu Hetty, mereka mengunjungi Learning Center IT Telkom.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar