Rabu, 27 Januari 2010

Kunjungan SMA Negeri 1 Nganjuk

Siswa dan guru SMA Negeri 1 Nganjuk kunjungi kampus Institut Teknologi Telkom (IT Telkom) pagi tadi, Senin (25/1). Mereka disambut hangat Kepala Bagian Sekretariat Institusi IT Telkom Drs. Lilik Leksono dan Public Relation IT Telkom, Hetty Hidayati, SKom.,MT di Vip B Gedung Serba Gunna IT Telkom. Acara ramah tamah tersebut berlangsung pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai.



Pada kesempatan tersebut, Lilik menyampaikan informasi mengenai IT Telkom. Terutama bagi siswa yang kini sedang duduk di kelas 12 SMA/SMK atau sederajat.

“Ada beberapa jalur yang bisa masuk menjadi mahasiswa baru. Di antaranya jalur USM gelombang 2, Ujian Tulis Gelombang 1 dan 2, JPPA Unggulan, JPPA Nasional dan JPPA OSN,”

Untuk mengenali IT Telkom lebih mendalam, siswa SMAN 1 Nganjuk diajak Lilik dan Hetty ke laboratorium milik IT Telkom, yakni laboratorium Data Mining Center, Multimedia dan Software Engineering (RPL). Di laboratorium RPL siswa sempat berdiskusi seputar kompetisi dengan tim Kabayan IT Telkom. Tim Kabayan adalah pemenang juara 2 pada ajang bergengsi yang digelar Microsoft, Imagine Cup 2009. Mereka terdiri dari Karina Fitriani Fatimah, Rizky Ario Nugroho, Ian Agustiawan dan Rofiqi Setiawan,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar