Selasa, 16 November 2010

SMA PB Sudirman : Kunjungan Sebelum UAN


Ujian Akhir Nasional (UAN) sudah di hadapan mata. Namun, kesempatan ini dimanfaatkan siswa-siswi SMA PB Sudirman untuk mengunjungi kampus putih biru, Institut Teknologi Telkom (IT Telkom), Kamis (11/11).

Kepala Bagian Sekretariat Instusi IT Telkom, Drs. Lilik Leksono menyambut kedatangan siswa kelas khusus percepatan PB Sudirman ini di Ruang Multimedia Learning Center IT Telkom. Siswa-siswi didampingi oleh para guru dan Wakil Kepala Sekolah Bagian Humas, Agus Riyanto.

“Kendati UAN masih berlangsung pada bulan April mendatang, Kami ingin mengajak siswa-siswi PB Sudirman untuk mengunjungi IT Telkom. Supaya wawasan dan pengenalan mereka terhadap perguruan tinggi bertambah,” kata Agus.

Pada kesempatan tersebut, Lilik menyampaikan beberapa informasi mengenai institusi dan program studi yang ada di IT Telkom.

Setelah itu, siswa-siswi PB Sudirman menyempatkan diri untuk mengunjungi beberapa tempat di kampus IT Telkom, seperti perpustakaan IT Telkom, laboratorium CDMA, laboratorium CATV, dan redaksi TV Kampus IT Telkom, ESFERA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar